Meski demikian, seluruh angota Polri diharapkan tidak cepat berpuas diri dan terus meningkatkan kinerjanya.
Dalam upacara HUT Bhayangkara, diisi dengan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba, dan Launching Gedung Comend Center.
Walikota Kediri, Abdulah Abu Bakar, saat dikonfirmasi mengatakan, sistem pelayanan ESPKT yang standarnya dari kemenpan RB, juga ruang command center yang cukup bagus, karena ini sudah terintegrasi dengan masyarakat, nantinya masyarakat bisa dilayani dengan cepat.
“Sistem ini sudah terintegrasi, dan masyarakat bisa dilayani dengan cepat, karena karena saat ini masyarakat ingin pelayanan cepat dengan kinerja Kepolisian, sehingga bisa menghemat dan memangkas waktu pelayanan, “ungkap Walikota.
Kapolres Kediri Kota, AKBP Anthon Haryadi, mengungkapkan, dalam HUT Bhayangkara ke 72, melaksanakan lauching gedung ICC, gedung comand center, ini bisa berfungsi sebagai pengendali laporan anggota, dan reward kepada anggota.