Ary Budianto, Camat Ngasem Kabupaten Kediri mengatakan, kegiatan ini merupakan tradisi tahunan warga Desa Paron. Sedekah dawet memiliki makna jika warga Desa Paron mendapat limpahan rahmat dan rejeki seperti layaknya minuman dawet.
Disamping itu, karena saat ini memasuki musim kemarau panjang, para petani berharap berkah turunnya hujan, sehingga pertaniannya bisa mendapatkan air cukup dan nantinya diharapkan hasilnya dapat maksimal. Sementara sumber mata air Kembangan sendiri dari dulu hingga sekarang digunakan sebagai pengairan di sejumlah kawasan mulai dari Desa Paron hingga Ngasem. ( Adv / Kominfo )