Dalam program pembinaan ini dilakukan sosialisasi tentang cara pendampingan ODGJ dengan keluarganya dan masyarakat, melalui terapi aktivitas kelompok bagi ODGJ, support help group atau kelompok swabantu bagi keluarga atau pendamping ODGJ, pendampingan kepada ODGJ untuk mengakses layanan kesehatan, meningkatkan keterampilan dan aktivitas produktif, serta edukasi kepada keluarga atau pendamping ODGJ mengenai kesehatan jiwa.
Arwani Khoirudin, programer kesehatan jiwa Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri mengatakan, dalam pembinaan ini disosialisakan tata cara perawatan ODGJ di rumah, yang meliputi pembuatan jadwal kegiatan sehari hari untuk ODGJ, yakni pemberian kegiatan yang mampu mereka lakukan sehingga tidak membebani pikiran.
“Ketika menemui ODGJ di jalanan, kiranya agar disapa sehingga mereka merasa dihargai. Selain itu beri pemahaman ke keluarga agar ketika ada kegiatan di masyarakat, ODGJ pun turut dilibatkan,” katanya. ( adv / kominfo )