Kediri, Memo
Seorang nenek ditemukan dalam keadaan posisi menggantung digudang penyimpanan kayu belakang rumahnya di Dusun Bolowono, RT.002/RW.001, Desa Tiru Lor, Kec. Gurah, Kab. Kediri.
Nenek tersebut diketahui bernama Sakem (70), pertama kali ditemukan dalam posisi menggantung oleh anak kandungnya Irian Purwanto (45) pada saat bangun mau melaksanakan sholat Subuh sekitar pukul 04.00 WiB, Minggu (2/8/2018).
Dari keterangan Kasi Humas Polsek Gurah, Polres Kediri, Aipda Yulianto, mengatakan, pada saat itu anak kandung korban Irian Purwanto bangun tidur Subuh tadi pagi. Ia mencari ibunya Sakem (korban, red) didalam rumah tapi tidak ketemu, kemudian mencarinya ke belakang rumah.